Blog
Tarhib Ramadhan Keluarga Besar GKB Menyambut Ramadhan 1444H
- March 20, 2023
- Posted by: admin

Sambut bulan suci Ramadhan, siswa SD Muhammadiyah 2 GKB (Berlian School) dan SMA Muhammadiyah 10 GKB (Smamio) Gresik mengikuti pawai Ramadhan, Jumat (17/3/23).
Kegiatan ini merupakan salah satu agenda pra-Ramadhan dengan megusung tema Sambut Ramadhanmu dengan Gembira.
Kompak dengan baju muslim bernuansa putih, guru dan siswa untuk menyambut bulan suci Ramadhan. Dengan penuh semangat siswa mulai berdatangan ke Smamio mulai pukul 06.00.
Dalam sambutan, Kepala Sekolah Fauzudin Ahmad SPd mengucapkan terima kasih kepada panitia karna sudah mengemas acara Tarhib Ramadhan, seluruh ustadz ustadzah pendamping, dan juga seluruh siswa yang mengikuti acara Tarhib dengan penuh semangat.
Ahmad sapaan akrabnya mengajak siswa agar bersyukur karna masih dipertemukan lagi dengan bulan Ramadhan “Alhamdulillah Ramadhan telah tiba kita pantut bersyukur diberi Allah SWT umur yang panjang bisa melaksanakan Ramadhan,” ujarnya.
Lanjutnya “Untuk itu anak-anak harus bersemangat menyambutnya, ketika bulan puasa tidak boleh loyo, bermalas-malasan, tetap semangat belajar supaya bisa meraih cita-cita yang diinginkan,” jelasnya.
Dia berpesan ketika siswa dijalan menjaga diri dengan baik “Selama di jalan tidak boleh membuat keributan supaya tidak mengganggu warga sekitar, sehingga bisa berjalan dengan baik” katanya.
Pagi itu siswa kelas l-V dan siswa kelas l-XI nampak sudah siap mengikuti Pawai Ramadhan mengelilingi jalan di perumahan PPS dengan membawa poster hasil kereasi secara mandiri yang berisikan pesana bertema Ramadhan.
Pawai yang dilaksakan dengan menempuh rute sekitaran Perum PPS yang dimulai start dari SMAMIO dan finis kembali ke SMAMIO.
Pawai tahun ini dimeriahkan dengan tampilan drumband dari salah satu sekolah mitra Mugeb School yaitu Sympony Surya Nada dari MI Muhammadiyah Golokan Sidayu Gresik.
Wakil kepala sekolah bidang Pembinaan dan Pembiasaan Karakter (PPK) Aditama SPdI menjelaskan tujuan mendatangkan hiburan drumband untuk agar dapat memeriahkan acara pawai Tarhib Ramadhan “Mendatangkan tim drumband selain agar berbeda dengan tahun lalu juga masih diminati di masyarakat jadi semua akan terhibur” ujarnya.
Dia bersyukur dengan kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, dapat menghibur warga sekolah dan masyarakat sekitar Perumahan Pondok Permata Suci.(*)